Kaprodi Magister PAI mendampingi  Tamu dari Universiti Melaka melakukan Kunjungan Ke PTPYQ 2 Muria

Blog Single

Kudus- Pondok Tahfidh Putri Yanbu’ul Qur’an 2 Muria (PTPYQ 2 M) kedatangan tamu dari Universitas Islam Melaka (Malaysia) dan Penyelenggara Pascasarjana IAIN Kudus. Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka silaturahmi dan untuk mengetahui pembelajaran Al- Qur’an di pesantren tersebut kemarin (28/11).

Rombongan dari Universitas Islam Melaka (Malaysia) berjumlah 8 orang diantaranya, Mohd. Zainal Abidin bin Mohd. Tulus, Hayati Binti Edward, Suzanah Bindi Md. Amin. Sedangkan rombongan dari IAIN Kudus diantaranya, wakil Direktur Pascasarjana; Dr. KH. Abu Choir, MA., kaprodi Magister PAI; Dr. Muhammad Miftah, Sekretaris Jurusan PGMI, Dr. H. Husni Mubarok, M.Pd.I.

Sesampai di pondok rombongan disambut oleh jajaran pengurus yakni, Abah KH. Nur Khamim, Lc., M.Pd., Ustadz Drs. H. Nur Hudlri, Ustadz Muhdi, Ustadz M. Afandi, S.Pd.I, dan ustadz Ahmad Zainuri, M.Pd.I.

Ketika di pondok rombongan dari Universitas Islam Melaka bersama dengan tim pascasarjana IAIN Kudus diajak berkeliling oleh Abah Khamim, selaku pengasuh Pondok untuk melihat halaqoh (model pembelajaran Al- Qur’an) yang ada di pondok.

“Kami semua rasa teruja dengan suasana tempatnya yang nyaman. Keadaan tempat pengajian Al- Qur’an yang teratur, sangat bersih dan selesa,” ungkap Suzanah Binti Md. Amin. (fid)

Share this Post1:

Galeri Photo